BERITA.NEWS, Jakarta – Jadon Sancho adalah bagian penting dari Borussia Dortmund dalam dua setengah musim terakhir ini. Sancho yang didatangkan Dortmund dari Manchester City pada musim panas 2017 telah menjelma menjadi pemain muda yang paling diperhatikan klub-klub besar Eropa.
Sebelum menjadi hebat seperti sekarang, Sancho ternyata menimba ilmu sepakbola pertama kali di akademi Watford pada 2007. Pada usia 11 tahun, bakat Sancho mulai berkembang hingga tercium pencari bakat klub-klub besar Inggris yakni Arsenal dan Chelsea.
Tawaran pun dilayangkan Arsenal dan Chelsea, tetapi Sancho menolaknya dan memilih untuk tetap bertahan di akademi Watford. Alasan Sancho menolak tawaran pindah ke Arsenal atau Chelsea karena Watford lebih fleksibel soal pendidikan.
Seperti dilansir dari Okezone, pada pagi hari Sancho tetap bisa ke sekolah baru kemudian pergi ke tempat latihan sorenya. Sancho bersekolah di Harefield yang berafiliasi dengan akademi Watford. Pada waktu itu mungkin banyak orang yang menyayangkan keputusan Sancho, tetapi takdir memang memiliki jalannya sendiri.
Bakat Sancho nyatanya tetap berkembang dengan baik meski hanya belajar di akademi Watford. Pada 7 Maret 2015, Sancho akhirnya mengambil langkah penting untuk karier sepakbolanya dengan pindah ke Man City. Bergabung ke Man City mengasah bakat Sancho ke tingkat lebih lanjut.



Comment