35 Kostum Karnaval Karya Dua Anak Muda Ini Meriahkan Hut ke-416 Kota Makassar

Kostum Karnaval Karya Dua Anak Muda Kreatif Ario Burnama dan AL Amin meriahkan Puncak HUT Kota Makassar (dok)

BERITA.NEWS,Makassar – Sebanyak 35 Kostum Karnaval ramaikan malam puncak HUT ke-416 Kota Makassar di Kawasan CPI, Kamis (2/11/23).

35 kostum karnaval ini bertema kebudayaan Sulawesi Selatan, diantaranya kostum Kipas Pakarena, Senjata Tradisional Badik.

Ada Bissu, Lamming, The Mistical of Tedong Bonga, Tongkonan Toraja serta sejumlah tema budaya lainnya. Ada juga tema kuliner seperti Coto, Kapurung, Jalangkote, Pisang epe, dan Pisang Ijo.

Kostum karnaval ini hasil kolaborasi rancangan desainer muda asal Sulsel, Ario Burnama dan Al Amin Dursan.

Keduanya memberi sentuhan budaya pada karyanya sehingga membuat malam puncak HUT Kota Makassar semakin meriah.

“Ada banyak tema, selain kami angkat kebudayaan dan kuliner, kami juga menurunkan kostum dengan mengangkat tema objek wisata di Sulsel.

Seperti Beautyful of Samalona, Keindaan Bantimurung, Villa Yuliana, Celebes Canyon, Malino Full Flower, Moseum Kota Makkassar dan banyak lagi lainnya,” Ujar Rio sapaan akrab Aryo Burnama.

Puncak perayaan HUT Kota Makassar diawali dengan gala dinner di Tugu MNEK Kawasan CPI. Hadir dalam acara tersebut, Pj Gubernur Sulsel Bahtiar Baharuddin,

Baca Juga :  Upacara Hari Pahlawan di Lapas Makassar Berlangsung Khidmat, Tanamkan Semangat Juang dan Nasionalisme

Wali Kota Makassar Danny Pomanto, Wakil Wali Kota Makassar Fatmawati Rusdi, serta seluruh unsur Forkopimda lingkup Pemkot Makassar. Acara kemudian dilanjutkan di Jembatan Toraja kawasan CPI.

Peringatan HUT ke-416 Kota Makassar mengusung tema “The Next Gen For All”. Acara di Jembatan Toraja CPI ini diawali dengan rangkaian persembahan untuk Wakil Wali Kota Makassar Fatmawati Rusdi.

Lanjutkan dengan penampilan ratusan penari kolosal diiringi lagu Sulawesi Pa’rasanganta, penampilan drumband dari Satpol PP Kota Makassar, lalu lagu Indonesia Raya dan mars Makassar Jaya.

Pada sesi karnaval budaya diikuti oleh sedikitnya 51 OPD lingkup Pemkot Makassar, unsur masyarakat hingga pelajar dengan total peserta mencapai 7000 orang.
Selain berbagai pertunjukkan, Peringatan HUT ke-416 Kota Makassar juga diisi dengan aksi dukungan untuk Palestina.

“Salah satu instansi pemerintah yang menggunakan kostum kita juga adalah Kecamatan Ujung Pandang. Dan terlihat semalam penampilan devile Kec. Ujung Pandang sangat memukau,” Tutup Rio.

Comment