Dies Natalis Unhas-63, Andi Sudirman Ajak Alumni Tangani Persoalan Sampah

Gubernur dan Wakil Gubernur Sulsel lepas peserta jalan sehat Dies Natalis Unhas. (BERITA.NEWS/KH).

Gubernur dan Wakil Gubernur Sulsel lepas peserta jalan sehat Dies Natalis Unhas. (BERITA.NEWS/KH).

BERITA.NEWS, Makassar – Gubernur dan Wakil Gubernur Sulsel Nurdin Abdullah- Andi Sudirman Sulaiman melepas peserta jalan sehat Dies Natalis Unhas ke 63 di kantor Gubernur Sulsel. Minggu (8/9/2019).

Mengambil rute Start dari Kantor Gubernur Sulsel, peserta jalan sehat tersebut akan Finish di Kampus Unhas Tamalanrea, Nurdin Abdullah dan Andi Sudirman Sulaiman turut jadi peserta dalam gerak jalan sehat ini.

Andi Sudirman Sulaiman yang juga sebagai Alumni Unhas menyampaikan peran Unhas dituntut untuk tidak biasa-biasa saja. Apalagi, dunia sudah berubah dan tantangan zaman begitu kompleks.
Lulusan Unhas diharapkan hadir di tengah masyarakat dengan kerja yang luar biasa. 

“Tidak hanya berindeks prestasi tinggi, tapi lulusan Unhas diharapkan punya ide dan perilakunya dalam merespons persoalan kekinian, bagaimana lulusan mampu berinovasi agar bisa memengaruhi perubahan dunia untuk kebaikan,” ujarnya.

Menurut Alumni Fakultas Teknik Unhas itu, salah satu pekerjaan rumah Indonesia dan dunia saat ini, adalah persoalan limbah sampah. Indonesia sendiri setiap tahun harus menghadapi 64 juta ton dan sebanyak 32 juta ton sampah masuk ke laut.

“Dari persoalan sampah ini para lulusan mestinya bisa berkontribusi bagi negeri banyak sekali. Seluruh daya upaya dan pengetahuan boleh dikeluarkan, yang dari psikologi mungkin bisa bicara soal perilaku, dari hukum soal regulasi, teknik mesin dan elektro bikin alat menciptakan ekosistem yang bisa mengolahnya dan dari pertanian bikin komposnya,” ucap Sudirman.

  • KH

Comment