BERITA.NEWS, Parepare – Satuan Lalu Lintas (Sat Lantas) Polres Parepare memulai pelaksanaan Operasi Zebra Pallawa 2025 di pertigaan Jalan Balanak dan Jalan Mattiro Tasi, Senin (17/11/2025).
Operasi tahunan yang berlangsung selama 14 hari, mulai 17 hingga 30 November 2025, menyasar delapan jenis pelanggaran lalu lintas yang dinilai menjadi pemicu kecelakaan.
Kasat Lantas Polres Parepare, AKP Muhammad Arsyad, mengungkapkan bahwa pada hari pertama pelaksanaan operasi, pihaknya telah menindak enam pelanggar.
“Hari ini merupakan hari pertama pelaksanaan Operasi Zebra Pallawa 2025. Operasi ini menyasar delapan kategori pelanggaran lalu lintas. Kami juga telah melakukan penindakan kepada enam orang pelanggar,” ujarnya.
Ia menjelaskan bahwa dari delapan jenis pelanggaran tersebut, pelanggaran melebihi batas kecepatan atau aksi balapan liar menjadi perhatian utama Sat Lantas Polres Parepare.
“Dari delapan jenis pelanggaran yang menjadi sasaran, balap liar jadi atensi utama kami. Kami tidak akan mentolerir dan akan menindak tegas pelaku balap liar di Parepare,” tegasnya.
Lebih lanjut, AKP Muhammad Arsyad meminta masyarakat, khususnya warga Parepare, untuk turut memberikan informasi apabila mengetahui adanya aktivitas balapan liar.
Ia juga mengimbau para orang tua agar lebih mengawasi anak remaja yang kerap terlibat dalam aksi tersebut.
“Kami juga meminta tolong kepada orang tua yang memiliki anak remaja untuk mengawasi anaknya. Karena kegiatan balapan liar ini sering dilakukan oleh anak-anak usia remaja,” jelasnya.
Selain itu, masyarakat diimbau melengkapi seluruh kelengkapan berkendara selama operasi berlangsung.
“Kami juga menghimbau kepada seluruh masyarakat untuk melengkapi kelengkapan berkendaranya. Karena kami akan melaksanakan kegiatan ini selama 14 hari,” tutupnya.

Comment