Zou Zou Festival, Puncak Perayaan Cap Go Meh 2025 Libatkan 175 UMKM

Konferensi Pers Puncak Perayaan Cap Go Meh 2025, Zou Zou Festival oleh DPD WALUBI Sulsel (dok.)

BERITA.NEWS,Makassar- Dewan Pengurus Daerah (DPD) Perwakilan Umat Budhha Indonesia (WALUBI) Sulsel akan menutup puncak perayaan Cap Go Meh 2025 dengan Zou Zou Festival.

Istilah Cap Go Meh secara harfiah berarti hari ke 15 setelah jatuhnya perayaan Imlek. Tahun ini event skala nasional itu akan berlansung 12 Februari mendatang.

Zou Zou festival puncak Cap Go Meh 2025 di Makassar oleh DPD WALUBI Sulsel ini bekerjasama dengan Pemkot Makassar dan beberapa sponsor seperti, BNI, Astra Honda Motor dan Mayora.

Ketua DPD WALUBI Sulsel Henry Sumitomo mengatakan festival ini juga didukung oleh 12 Vihara Cetiya, Klenteng dan Yayasan Budhha Tzu Chi Indonesia.

“Tahun ini Perayaan Cap Go Meh agak berbeda dengan tahun sebelumnya kita adakan bersama teman-teman UMKM ditambah dengan rekan sponsor mobil juga akan kita displai mitsubishi termasuk alat berat dari 3 negara seperti Jepang,” ucapnya.

Lebih lanjut, Henry Sumitomo mengatakan Zou Zou sendiri dalam bahasa mandarin berarti jalan, sehingga festival kali ini mengajak seluruh masyarakat untuk hadir meriahkan puncak perayaan Cap Go Meh 2025.

“Acara dimulai pada sore hari hingga malam. Perayaan ini kami harapkan dapat memberi kontribusi yang positif untuk perekonomian masyarakat kota Makassar, khususnya para pelaku UMKM,” ujarnya.

Baca Juga :  Wali Kota Makassar Sidak Pasar Ikan Lelong, Prihatin Fasilitas Kurang Terurus

Ketua Panitia Cap Go Meh 2025 Roy Ruslim mengatakan ada 175 UMKM akan ikut mengambil bagian di Zou Zou festival ini. Bazar Kuliner mendukung pemerintah kota makan enak Pemerintah Makassar, serta pertunjukan seni.

“Kali ini 2025, Walibu mendapat kepercayaan Pemkot melaksanakan 2 event, ini hal positif buat kota Makassar, 12 februari nanti ada kegiatan luarbiasa.

“Ada 175 UMKM akan mengisi stand yang ada sepanjang jalan Sulawesi, biasanya (sewa) cukup mahal tapi tahun ini ada kompensasi sangat terjangkau,” ungkapnya.

Selain itu, dari pihak sponsor menyiapkan promo dan doorprize menarik selama acara berlangsung. Astra Honda Motor Makassar telah menyiapkan diskon khusus unit PCX series terbaru selama event.

Begitu pula, BNI akan menyiapkan QRIS setiap tenant UMKM. Bagi yang memperoleh transaksi terbanyak akan mendapat hadiah menarik, sama hal nya bagi masyarakat yang melakukan transaksi terbanyak dengan aplikasi wonder.

Selanjutnya, Mayora yang menjadi sponsor rutin tiap tahunnya di ajang Cap Go Meh juga akan menyiapkan promo dan doorprize menarik selama event Zou Zou festival.

Comment