Pengumuman CPNS PPPK Pemkab Sinjai, BKPSDMA: Masih Menunggu Hasil BKN

cpns-pppk

Pelantikan CPNS PPPK Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan. (Foto: Ist/ Humas Pemprov)

BERITA.NEWS, Sinjai — Hasil seleksi Calon Aparatur Sipil Negeri (CASN) Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) di lingkup Pemerintah Kabupaten Sinjai belum diumumkan.

Pemerintah Kabupaten Sinjai telah membuka seleksi CPNS PPPK dengan tiga formasi, yakni tenaga Kesehatan, Tenaga Teknis dan Guru.

Adapun kuota yang tersedia masing-masing untuk tenaga kesehatan 347, tenaga teknis 94 dan guru 140.

Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Aparatur (BKPSDMA) Kabupaten Sinjai masih Lukman Mannan mengaku masih menunggu informasi dari BKN.

“Terkait pengumuman hasil seleksi CPNS PPPK Pemkab Sinjai, kami masih menunggu hasil dari Badan Kepegawaian Negara,” ungkapnya, Rabu (20/12/2023).

Baca Juga :  Penertiban PKL di Trotoar, Pemerhati Sosial Desak Pemkab Sinjai Berikan Solusi Tepat

Terbaru kata Mantan Sekretaris DPRD Sinjai ini pengumuman hasil seleksi CPNS PPPK Sinjai diperpanjang.

“Surat terakhirnya BKN, perpanjangan jadwal pengumuman sampai tanggal 22 Desember 2023,” bebernya.

Diketahui, dari ribuan pendaftar CPNS PPPK lingkup Pemkab Sinjai hanya 2025 yang berhak mengikuti ujian seleksi.

Jumlah peserta yang berhak ikut seleksi setelah verifikasi sebanyak 2025.

Hanya saja dari 2025 itu ada juga yang tidak hadir saat pelaksanaan ujian seleksi sebanyak 30 orang.

Pelaksanaan ujian SKD PPPK Tenaga Kesehatan dan Tenaga Teknis Kabupaten Sinjai 2023 dimulai pada Tanggal 12 November 2023 hingga 14 November 2023. ***

Comment