Fetriani Syarifuddin ke Hanura Sulsel, Pilih Bertarung di Dapil IX Provinsi

BERITA.NEWS,Makassar– Badan Pemenangan Pemilu (Bapilu) DPD Partai Hanura Sulsel menyerahkan formulir pendaftaran Calon Legislatif (Caleg) ke Fetriani Syarifuddin.

Fetriani Syarifuddin akan maju bertarung di Daerah Pemilihan (Dapil) 9 untuk wilayah Kabupaten Pinrang, Enrekang dan Sidenreng Rappang (Sidrap).

Keberadaanya juga sekaligus melengkapi kuota Caleg dari kalangan perempuan di Dapil 9 DPRD Provinsi.

Ia hadir langsung menerima formulir pendaftaran Caleg DPRD Sulsel Dapil 9 di Kantor DPD Hanura Sulsel. Jalan AP Pettarani Makassar.

“Kuota perempuan sudah terpenuhi di Dapil 9, sisa laki-laki kami cari pemenuhan dapil untuk 2 orang,” kata Ketua Bapilu DPD Partai Hanura Sulsel. Sabtu (25/2/2023).

Sementara itu, Ketua DPD Partai Hanura Sulsel Amsal Sampetondok mengaku optimis target 7 kursi di DPRD Provinsi akan terpenuhi di Pemilu 2024.

“Saya target 7 kursi di DPRD Provinsi, kalau bisa lebih. Termasuk ibu ini di Dapil 9,” ujarnya.

Lebih lanjut, Amsal mengatakan sosok Fetriani merupakan perempuan karir yang aktif di banyak organisasi.

Perempuan kelahiran Enrekang dan Sidrap itu telah membulatkan tekadnya untuk maju bertarung di Dapil 9 Caleg Provinsi.

“Beliau wanita karier, seorang ibu yang bergerak di banyak organisasi. Dia akan aplikasikan jika diberi amanh jadi legislator.

Dia ingin mengabdikan dirinya untuk masyarakat melalui DPRD Provinsi,” pungkasnya.

Comment