Kepala Dinas Kearsipan Kota Makassar: Potensi Lorong Sudut Indah Sangat Banyak Dikembangkan

BERITA.NEWS, Makassar – Program Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar tentang lorong-lorong yang disulap menjadi Longwis dengan produktif dan dapat berdaya saing.

Salah satu yang terus menggenjot produktivitas Longwis adalah Dinas Kearsipan Kota Makassar. Teranyar, dengan menggelar rapat koordinasi di Longwis Mooie Hoek, Jalan Muhammad Yamin, Kecamatan Makassar.

Longwis Mooie Hoek diartikan sebagai lorong sudut indah dari bahasa Belanda karena tempat yang yang cantik dengan sudut jalan.

“Ini namanya kita ambil dari nama Belanda. Kami potensi yang ada di lorong tersebut, sangat banyak potensi yang bisa di kembangkan,” kata Kepala Dinas Kearsipan Kota Makassar, Fatur Rahim, Kamis (30/11/2022).

Pada kesempatan itu, Fatur Rahim memborong sejumlah kuliner di lorong tersebut, di antaranya bubur ayam, bakso, hingga sejumlah kue tradisional.

“Bagaimana kita bisa kembangkan UMKM lorong, usaha warga kita support penuh. Biar lorong berkembang dan ekonomi jalan,” terang dia.

Selain itu, Fatur juga menyosialisasikan terkait dengan kearsipan di Longwis. Salah satunya terkait dokumen milik warga.

“Bagaimana supaya surat-surat penting milik warga bukan hanya dicari saat kita butuh. Kan, warga begitu, ada-pi keperluan dia cari,” ujarnya.

Sekadar diketahui, saat Pemkot Makassar tengah menggenjot program Longwis. Program ini merupakan andalan Pemkot Makassar.

Comment