BERITA.NEWS,Makassar- Ketua Dewan Pimpinan Wilayah NasDem Sulsel, Rusdi Masse (RMS) siap menangkan Syahrul Yasin Limpo (YL) ke senayan DPR RI Dapil 1 Sulsel.
RSM menegaskan hal ini saat Rapat Konsolidasi kader Partai Nasdem se-Sulsel, sekaligus menyatakan target besar menang di Pemilu 2024 mendatang.
Salah satu targetnya, mendorong Menteri Pertanian (Mentan) RI Syahrul YL maju DPR RI Dapil 1 Sulsel.
“Dapil I sudah bisa pasti dapat kita kalau Pak Mentan agendakan di situ. Begitu juga di Dapil II tapi peluangnya bisa lebih besar kalau di Dapil I,” ucapnya.
Menurutnya, pamor NasDem saat ini sangat memungkinkan menjadi partai pemenang Pemilu 2024.
Olehnya itu, target kursi DPR RI yang awalnya 4. Ia optimis bisa lebih dari itu.
“Mudah-mudahan ke depan kalau bisa kita capai 8, kita dapat posisi seperti sekarang. Kalau kita sanggup, kita mempersiapkan kader Nasdem di Nasional,” katanya.
RMS juga memiliki target sendiri untuk Pileg di tingkat provinsi. DPRD Provinsi Sulsel, NasDem menempatkan kadernya di 12 kursi. Namun di Pemilu 2024 nanti, RMS menargetkan 24 kursi.
“Supaya di 2024, kita bisa mengusung sendiri calon Gubernur. Tapi yang harus kami siapkan adalah kendaraannya dulu,” katanya.


Comment