Plt Gubernur Sulsel Minta Bupati dan Walikota Awasi Harga dan Stok Pangan

Konferensi Pers High Level Meeting TPID (BERITA.NEWS/Andi Khaerul)

BERITA.NEWS, Makassar – Pemprov Sulsel bersama Pemda kabupaten/kota dan Bank Indonesia (BI) menggelar pertemuan tingkat tinggi atau high level meeting Tim Pengendali Inflasi Daerah (TPID) di Sheraton Four Poin, Kamis (1/4/2021).

Kepala Biro Perekonomian dan Administrasi Pembangunan Setda Sulsel Since Erna Lamba mengatakan Plt Gubernur Andi Sudirman Sulaiman merekomendasikan beberapa hal dalam pertemuan TPID tersebut.

Salah satunya, meminta kepada Bupati dan Walikota di 24 Kabupaten/Kota turun langsung mengawasi stabilitas harga dan ketersediaan pangan di daerahnya masing- masing. Terlebih jelang hari-hari besar, seperti Ramadan dan Idul Fitri.

“Jadi bupati walikota memastikan ketersediaan pasokan di setiap kabupaten kota dan desa bila terdapat kekurangan pangan akan dilakukan kerjasama antar daerah. Jadi daerah yang surplus menyuplai daerah-daerah yang defisit dan dilaporkan ke provinsi,” ucapnya.

Baca Juga :  Pemprov Sulsel Pertemukan Driver dan Aplikator, Minta Patuhi Tarif SK Gubernur 2022

Since mengatakan, Plt Gubernur Sulsel juga meminta agar bahan pokok, seperti cabai, gula dan bawan putih menjadi perhatian khusus pemerintah daerah agar ketersediaan tetap terjaga.

“Bupati walikota melakukan pemantauan harga intensif yang khususnya dalam menghadapi hari-hari raya khususnya menjelang Ramadan dan Idul Fitri, nah itu senantiasa melakukan pemantauan harga terutama pada komoditas penyumbang inflasi sehingga gejolak harga ini bisa dikendalikan,” pungkasnya.

“Produsen, distributor, dan agen tetap menjaga ketersediaan kebutuhan pokok secara continue dengan harga yang wajar,” tambahnya.

  • Andi Khaerul

Comment