Kemeriahan Rangkaian Haornas ke-37 Diikuti Bupati Bantaeng

BERITA.NEWS, Bantaeng  – Dalam rangka memperingati Hari Olahraga Nasional (Haornas) ke-37 Tahun 2020, Pemerintah Kabupaten Bantaeng, dalam hal ini Dinas Pemuda dan Olahraga menggelar berbagai rangkaian kegiatan, diantaranya sepeda santai dengan titik start di Halaman Kantor Bupati Bantaeng, senam lansia di Tribun Pantai Seruni serta aksi bersih-bersih bersama (world clean day) di sekitar pasar swalayan, Sabtu (19/9/2020)

Bupati Bantaeng, H. Ilham Azikin bersama Ketua TP. PKK Bantaeng, Hj. Sri Dewi Yanti mengikuti rangkaian kegiatan Haornas yang mana titik finish berkumpulnya yakni di Pantai Seruni Kab. Bantaeng. Pada kesempatan itu, dilakukan pengundian doorprize yang hadiah utamanya adalah satu buah sepeda.

Turut hadir pada kesempatan itu, anyara lain Wakil Bupati Bantaeng, H. Sahabuddin, Ketua GOW Bantaeng, Hj. Rahma Arsyad, dan para unsur Forkopimda serta para Kepala SKPD lingkup Pemerintah Kabupaten

Comment