BERITA.NEWS, Barcelona – Kontrak Lionel Messi di Barcelona akan berakhir pada 2021 mendatang. Pihak klub siap membicarakan perpanjangan kontraknya.
Dilansir Marca, bulan ini Barcelona siap mengadakan pembahasan perpanjangan kontrak Lionel Messi. Awalnya, perpanjangan kontrak pemain asal Argentina itu akan digelar di awal tahun ini. Tapi adanya pandemi virus Corona, maka tidak bisa dilangsungkan.
Kabar terbaru, mengutip Detikcom, Barcelona siap melakukan pembicaraan kontrak tersebut pada pekan depan di pertengahan bulan Juni ini.
Presiden klub Barcelona, Josep Maria Bartomeu nanti akan bertemu langsung dengan Lionel Messi. Sang pemain pun akan datang bersama sang ayah yang juga agennya, Jorge.
Lionel Messi kini berusia 32 tahun. Tajinya dinilai masih dibutuhkan Barcelona untuk terus bisa meraih banyak trofi.
Comment