Salurkan BST, Lurah Manjangloe: Harap Belanjakan Sembako

Pihak Kelurahan Manjangloe saat menyalurkan BST Kemensos kepada warganya.

BERITA.NEWS, Jeneponto – Pihak Kelurahan Manjangloe, Kecamatan Tamalatea, Kabupaten Jeneponto, Sulawesi Selatan menyalurkan bantuan sosial tunai (BST) atau Bansos tunai dari Kementerian Sosial bagi warga terdampak pandemi Corona (Covid-19).

Puluhan warga yang mendapatkan BST menerima bantuan sebanyak Rp 600 ribu per Kepala Keluarga (KK). Penyaluran BST saat ini merupakan tahap pertama.

Kepala Kelurahan Manjangloe, Akzhan Mulyadi mengatakan BST dari Kementerian Sosial diberikan untuk warga yang terdampak pandemik covid-19.

“Ini bantuan dari pusat, ini merupakan betul-betul perhatian terhadap warga terdampak virus covid-19 di daerah, dan warga Manjangloe mendapatkan 90 KK, gelombang pertama dengan tiga kali pencairan,” kata Akzhan Mulyadi, Minggu (17/5/2020).

Dia menyampaikan, warga yang belum mendapatkan bantuan pihaknya akan mengupayakan agar bisa mendapatkan bantuan yang lain.

“Tetap kita upayakan untuk mendapatkan bantuan bagi yang betul-betul yang belum dapat bantuan. Tetap bersabar, InsyAllah kita tetap perhatikan, bisa dapatkan bantuan dari mana saja walapun itu berupa sembako,” ujarnya.

Dikatakan, kepada penerima BST Kemensos, agar dipergunakan dengan baik untuk kebutuhan hari-hari.

“Kan ini kita belum aman di corona, jadi saya berharap dana ini agar dibelanjakan sembako,” harap Akzhan Mulyadi.

Lurah Manjangloe juga mengapresiasi pihak Kantor Pos Jeneponto karena sudah meringankan beban warga yang tidak lagi ke kantor Pos dan tidak mengeluarkan beban lagi.

Dalam pembagian BLT ini pemerintah Kelurahan Manjangloe tetap mengedepankan protap kesehatan, seperti jaga jarak dan tetap pakai masker.

. Muh Ilham

Comment