“Saya Baik-baik Saja”, Sekprov Sulsel Tepis Isu Dirinya Terpapar Covid-19

Sekdaprov Sulsel Abdul Hayat Gani

BERITA.NEWS,Makassar– Sekretaris Provinsi (Sekprov) Abdul Hayat Gani segara tegas menepis isu soal dirinya yang dikabarkan terpapar Covid-19 atau Virus Corona. Sabtu (21/3/2020) malam lalu. Melalui pesan video Hayat mengatakan kondisi dirinya saat ini tengah baik-baik saja.

Ia membantah semua isu-isu miring tentang dirinya di masyarakat. Diketahui, kecurigaan isu tersebut bermula saat hayat tak pernah masuk kantor, ditambah lagi dirinya disebut-sebut jalani perawatan di rumah sakit (RS) Siloam hospital makassar, karena alami DBD.

“Saya selaku sekretaris daerah provinsi Sulawesi Selatan baik-baik saja disini Alhamdulillah dan sampai hari ini tidak ada masalah, dan isu-isu yang beredar diluar di Medsos sangat bertentangan yang saya alami,” tegasnya.

Baca Juga :  Satgas Cs-137 : Produk Olahan Charoen Pokphand Indonesia Aman Dari Cesium

Isu Sekprov terpapar Covid-19 semakin luas ketika Gubernur Sulsel Nurdin Abdullah (NA) secara resmi umumkan dua orang yang positif terjangkit virus corona. Hanya saja dua orang yang dimaksud masih di rahasiakan.

Imbasnya, kecurigaan publik terus menjadi- jadi. Bahkan, Pemprov Sulsel diminta untuk perjelas keterbukaan informasi, siapa satu dari pasien yang sudah terjangkit tersebut. 

Andi Khaerul


Comment