BERITA.NEWS, Luwu – Liga Bupati Luwu Cup I semakin semarak dan diminati berbagai elemen masyarakat Luwu. Hari ketiga Rabu (22/1/2020) menampilkan empat tim.
Pertandingan partai pertama antara PS Bajo vs PS Sinjai sedang partai kedua tim Polres Luwu FC melawan Ballajeng Enrekang.
Hasil skor pertandingan untuk PS Bajo vs Sinjai 6-0, sedangkan untuk skor Polres Luwu vs Ballajeng Enrekang 1-0.
Saat laga Polres Luwu vs Ballajeng Enrekang berlangsung ,sempat terjadi saling serang antara dua kubu.
Bahkan di babak pertama Penyerang Polres Luwu dengan kapten kesebelasan, Sardinata (mantan pemain PSM) terlihat menguasai lapangan pertandingan.
Beberapa kali serangan yang dibangun Sardinata,Fadly dan Hasrul Yunus dipatahkan pemain Ballajeng Enrekang dengan kapten kesebelasan, Samsul Rahman.
Hingga turun minum usai babak pertama skor masih 0-0,namun saat babak kedua , akhirnya penyerang Polres Luwu, Hasrul Yunus yang juga mantan pemain Persela Lamongan mampu menembus mistar gawang Ballajeng Enrekang melalui tendangan langsung.
Pemain Ballajeng Enrekang sendiri di babak kedua sempat kewalahan, lantaran satu pemainnya Nawir diganjar kartu merah.
Muh Asri
Comment