Hutan di Gunung Lompobattang dan Bawakaraeng Terbakar, BPBD Sulsel: Masih Upaya Pemadaman

Area hutan di gunung wilayah Sulsel terbakar Foto: DOK. BPBD Sulsel

BERITA.NEWS, Makassar – Kebakaran hutan terjadi di Gunung Lompobattang, Sulsel. Angin kencang menjadi kendala pemadaman.

“Angin kencang jadi kendala,” kata Kepala BPBD Sulsel Syamsibar saat dimintai konfirmasi, Selasa (22/10/2019).

Kebakaran menurut Syamsibar juga terjadi di kaki Gunung Bawakaraeng, Gowa. Lokasi Bawakaraeng dan Lompobattang memang berdekatan.

“Masih upaya pemadaman, dari tim TNI-Polri, Manggala Agni, BPBD,” sambung Syamsibar.

Sementara itu Kepala tim pemadam Kahutla Manggala Agni Daops KLHK Gowa Ishak Andi Kunna mengatakan kebakaran hutan sudah memasuki hari ketiga. Pihaknya belum mengidentifikasi luas lahan yang terbakar.

Baca Juga :  Makassar Juara II Ajang STQH 2025, Pemkot Beri Bonus Rp250 Juta

“Saat ini kita masih berjuang memadamkan kebakaran, dengan kondisi angin kencang yang menyebabkan api mudah menyebar, termasuk sulitnya mencari sumber air untuk memadamkan api,” ujar Ishak dihubungi terpisah.

Tim pemadam Kahutla Manggala Agni berkoordinasi dengan aparat Polri-TNI dan warga setempat, untuk bersama-sama memadamkan api.

“Kondisi kebakaran ini seperti bentuk cincin yang terus melebar, jadi cara pemadaman yang kami lakukan dengan menyisir dari pinggir,” kata Ishak.

. detikcom

Comment