Datangi Kantor PMD, Warga Desa Borong Loe minta Pilkades Ditunda

Warga desa Borong Loe saat menggelar aksi di depan Kantor PMD. (BERITA.NEWS/Saharuddin).

Warga desa Borong Loe saat menggelar aksi di depan Kantor PMD. (BERITA.NEWS/Saharuddin).

BERITA.NEWS, Bantaeng –  Warga Desa  Borong Loe, Kecamatan Pa’jukukang menggelar aksi demonstrasi didepan kantor  Dinas PMD,PP dan PPA Kabupaten Bantaeng, Selasa (1/10/2019).

Mereka menuntut agar pihak penyelenggara pemilihan Kepala Desa (Kades) yang akan digelar di bulan Oktober ini untuk menunda pelaksanaan Pilkades yang akan dilaksanakan di Desa Borong Loe.

Pasalnya, mereka menganggap jatuhnya atau tidak lolosnya Bakal Calon (Balon) Kades Incumbent Borong Loe, Haji Hasyim dalam seleksi yang dilaksanakan belum  lama ini dianggap tidak Rasional.

Dalam orasinya para demonstran menuntut dua hal yakni panitia penyelenggara untuk segera mengumumkan penundaan pilkades di Borong Loe atau meloloskan cakades Incumbent, Haji Hasym untuk bertarung. Selain itu  mereka juga menduga telah terjadi kongkalikong untuk mempermulus jalannya pemilihan Kades di Borongloe.

“Banyak ketimpangan yang terjadi dalam proses Pilkades di Borongloe. Salah satunya kemarin, istri Cakades atau calon Ketua PKK di setiap desa, semuanya menyampaikan visi misi. Tapi di Desa Borongloe hal itu (penyampaian visi dan misi calon Ketua PKK) ditiadakan. Seolah ini (Pilkades) dipermudah,” kata Suryani, istri mantan Kades Borongloe saat dijumpai di sela-sela unjuk rasa.

Dia juga menyinggung adanya kemungkinan Panitia Pilkades tersebut menyisipkan Cakades titipan, sebab Pilkades kali ini didesain sedemikian rupa agar incumbent gagal.

“Yang paham tentang pemerintahan gagal, lalau yang belum paham diloloskan. Ini jelas ada konspirasi politik,” tegas dia.

Dia pun meminta agar Bupati Bantaeng, Ilham Azikin agar menuntaskan permasalahan ini. “Ini adalah suara rakyat Borongloe bahwa jelas’jelas sudah ada ketimpangan yang terjadi. Bupati selaku kepala daerah memang raganya tidak ada di Bantaeng teyapi jiwanya masih ada di Bantaeng, saya mau ada keputusan hari ini juga, mungkin beliau bisa melalui telepon untuk menyelesaikan ini,” ujar dia.

Mantan Ketua PKK Desa Borongloe ini juga berpesan, jika saja belum ada kejelasan akan proses Pilkades ini, maka pihaknya bakal menduduki Dinas PMD, PP dan PA.

“Pokoknya, biar sampai malam kami masih menunggu keputusan,” ucapnya.

Sebelumnya Cakades Incumbent, Haji Hasim telah melakukan langkah hukum dengan mengajukan tuntutan di Pengadilan Tata Usaha Negara (PT. TUN).

  • Saharuddin

Comment