BERITA.NEWS, Makassar – Sivitas Akademika Universitas Muslim Indonesia akan Gerak Jalan santai dalam rangka Milad UMI ke-65 yang berhadiah Umroh dan menarik Lainnya, Minggu (30/6/19).
Hal ini di ungkapkan ketua Panitia Milad UMI ke 65 yang juga Wakil rektor 3, Prof. Dr. Laode Husen SH.,MH, lebih lanjut ia menjelaskan gerak jalan ini diadakan dalam rangka Milad UMI tahun. Seluruh keluarga besar UMI akan berkumpul di Auditorium Aljibra dan mengikuti Gerak jalan, paparnya.
“Adapun rutenya, yakni start dari kampus 2 UMI kemudia Belok kiri ke arah Urip Sumohardjo, kemudian balik arah ke Urip Sumoharjo masuk di Jalan Saripah, kemudian masuk ke jalan Atihrah, keluar di jalan Prof. Abdurrahman Basalamah dan keluar di Urip Sumohardjo kembali, terakhir finish di Auditorium Aljibra,” terangnya.
Yang menarik dalam Gerak jalan dalam rangka Milad UMI 65 ini, Hadiah Utamanya Adalah Umroh, kemudian diikuti hadiah menarik lainnya.
Gerak jalan dalam rangka Milad UMi juga akan dirangkaikan dengan Launching dan Preview Film dari FTI UMI yang berjudul ‘yang sebenarnya’. Film yang di Prosedur oleh Dr. Ir. Zakir Sabara ini berkolaborasi dengan sutradara handal asli Makassar yakni Rere art2tonic.
- Ratih Sardianti Rosi
Comment