BERITA.NEWS, Turin – Juventus menkonfirmasi bahwa Massimiliano Allegri tidak akan bertahan sebagai pelatih untuk musim 2019/2020. Eks pelatih AC Milan ini memilih untuk hengkang.
“Massimiliano Allegri tidak akan berada di kursi pelatih Juventus untuk musim 2019/2020,” tulis pernyataan di laman resmi Juventus, Jumat (17/5/2019).
“Sang pelatih dan Presiden, Andrea Agnelli, bersama-sama akan menemui media pada konferensi pers besok- Sabtu 18 Mei, pukul 19.00 WIB di Allianz Stadium.”
Selama lima tahun di Juventus, pelatih berusia 51 tahun itu berhasil memberikan 11 trofi untuk Bianconeri, lima di antaranya Serie A.
Allegri juga dua kali nyaris membawa Juventus juara Liga Champions di musim 2014/2015 dan 2016/2017. Tapi, Bianconeri harus puas jadi runner-up karena kalah dari Barcelona dan Real Madrid.
Sejumlah klub Eropa dikabarkan tertarik menggunakan jasa Massimiliano Allegri. Mereka antara lain Chelsea, Bayern Munchen dan Manchester City.
Comment