Siaran Langsung Penentuan Juara Liga Inggris: Man City vs Leicester

Manchester City vs Leicester City. (BERITA.NEWS)

Manchester City vs Leicester City. (BERITA.NEWS)

BERITA.NEWS, Makassar – Leicester City bisa jadi batu sandungan bagi Manchester City untuk meraih gelar juara Liga Premier Inggris. Kedua tim akan bersua di Etihad Stadium, Selasa (7/5/2019) WIB dini hari.

Terpaut dua poin dari Liverpool, Man City bisa memastikan gelar juara andai mampu memetik poin penuh atas Leicester. Apalagi The Citizens masih menyisahkan satu pertandingan lagi setelah laga ini.

Manajer Man City, Pep Guardiola mengaku timnya fokus untuk mengalahkan Leicester. Persoalan gelar juara bisa diraih apabila mereka menekuk The Foxes dini hari nanti.

“Dari awal, Anda bertanya kepada saya tentang prestasi tetapi saya pikir kami harus fokus mengalahkan Leicester,” kata Pep Guardiola, dikutip dari lama resmi klub.

Pep tak memandang remeh kekuatan skuad asuhan Brendan Rogers. Pelatih asal Spanyol itu berpendapat, Leicester adalah tim yang memiliki kualitas.

Terutama Jamie Vardy, yang menurut Pep akan menyusahkan timnya. “Di depan, dengan Harvey Barnes dan Demarai Grey, mereka sangat cepat. Mereka memiliki kualitas luar biasa,” beber mantan manajer Barcelona ini.

“Jamie Vardy telah melakukan yang luar biasa di liga ini – dia adalah striker yang luar biasa dan gerakan serta penyelesaiannya (sangat bagus),” tandas Pep.

Siaran langsung pertandingan Man City vs Leicester dapat Anda saksikan dengan mengklik tautan di bawah ini, kick off pukul 02.00 WIB atau 03.00 Wita:

Comment