Warga Kodingareng Antusias Urus Administrasi JKN-KIS

BERITA.NEWS, Makassar – Staf Pemerintah Kelurahan Kodingareng, Kecamatan Kepulauan Sangkarrang, diserbu warga yang hendak mengurus administrasi, Kamis (14/2/2019).

Berdasarkan informasi yang diterima, fenomena ini terjadi sehubungan dengan adanya pemberitahuan dari Dinas Sosial Kota Makassar yang hendak melakukan layanan pendataan Kartu Indonesia Sehat di Anjungan Pantai Losari pada 17 Februari mendatang.

Baca Juga :  Pemkot Makassar Hadirkan Layanan Sosial, Donor Darah dan Khitanan Massal Gratis 

Oleh karenanya, warga Kodingareng berbondong-bondong untuk melengkapi kebutuhan berkas administrasi untuk pengurusan JKN-KIS.

Comment